Wednesday, February 15, 2012

Penggunaan Siriraj Score pada diagnosis pasien stroke

Stroke adl kumpulan gejala neurologis yg timbul cepat, mendadak, berlangsung > 24 jam, akibat gangguan peredaran darah di otak #SOjurnal

Gejala-gejala yang umum timbul: kelemahan satu sisi, bicara pelo, muntah hebat, sakit kepala hebat, penurunan kesadaran #SOjurnal

Jika gejala2 tersebut muncul dan mengalami penyembuhan dalam waktu <24 jam, maka disebut Serangan Stroke Selintas #SOjurnal

Faktor risiko terjadinya stroke: Hipertensi, DM, kolesterol tinggi, gaya hidup tidak sehat spt merokok dan minum minuman keras #SOjurnal

Umumnya, stroke dapat dibagi menjadi 2 golongan: Stroke hemorhagik (perdarahan) dan stroke iskemik (sumbatan)#SOjurnal

Untuk dapat membedakannya secara akurat, dibutuhkan CT-Scan sebagai baku emas pemeriksaaannya #SOjurnal

Namun, pd keadaan di Indonesia di mana CT-Scan blm banyak tersedia di semua RS, maka dibutuhkan pemeriksaan alternatif #SOjurnal

Ada beberapa sistem skoring yang dapat dipakai utk membantu dokter membedakan antara stroke iskemik atau stroke hemorhagik  #SOjurnal

Yang cukup banyak dipakai adalah Siriraj Score yang pertama kali dikembangkan di Thailand #SOjurnal

Komponennya:
(2,5 x kesadaran) +(2 x muntah) + (2 x sakit kepala) + (0,1 x diastol) – (3xfaktor ateroma) – 12 #SOjurnal

*Kesadaran= Koma-2; mengantuk/somnolen-1; sadar-0.
*Muntah/skt kepala = ya-1; tidak-0. *Ateroma = DM/ser. Jantung – 1; tidak ada-0 #SOjurnal

Skor siriraj
>1 = stroke hemoragik;
< -1 = stroke iskemik;
-1 < x < 1 = butuh evaluasi CT Scan

Namun, banyak yang mempertanyakan seberapa efektif skoring ini dalam diagnosis stroke #SOjurnal

Kolapo, dkk di Nigeria membandingkan skor siriraj dgn CT-Scan. Sensitivitas (Sn) dan spesifisitas (Sp) berkisar antara 71-82% #SOjurnal

Hal senada juga dilakukan oleh Soman, dkk di India dgn sensitivitas dan spesifisitas berkisar antara 75%-81% #SOjurnal

Maria GC, dkk di Italia membuktikan skor siriraj memiliki sensitivitas yang bagus (94%), namun spesifisitas yang rendah (64%) #SOjurnal

Connor, dkk sebaliknya membuktikan bahwa utk mendeteksi stroke hemoragik, skor siriraj memiliki Sn rendah 60% dan Sp 88% #SOjurnal

CT-Scan memang tetap menjadi pemeriksaan baku emas, namun jk tdk tersedia dgn cepat Skor Siriraj dpt dipakai #SOjurnal

Yang penting diingat, pencegahan sangatlah penting pada stroke, karena sampai saat ini blm ada pengobatan yg memuaskan utk stroke #SOjurnal

Menghindari faktor risiko sedini mungkin adalah langkah yang lebih bijak. Mari kita hidup sehat ☺ #SOjurnal

stroke gejalany sgt bervariasi. Bisa bertahap spt pd stroke iskemik, atau tiba2 spt pd stroke hemoragik

penurunan ksadaran pd pendrita hipertensi bisa didiagnosis banding dgn stroke hemoragik. Lihat gjl lain spt muntah, skt kepala

Blm ada skrining pre stroke yg memuaskan sampai saat ini. Terus hindari fktor risiko spt hipertensi, gula darah, dan kolesterol

Sumber: beberapa jurnal hasil pencarian dari PubMed, makalah stroke dari dr. Salim Haris, SpS saat seminar

Sumber : tweets from @secondopinionID

Published with Blogger-droid v2.0.4

2 comments:

  1. Makasi banyak informasinya, sangat membantu.. ^_^

    ReplyDelete
  2. Gan kalo ada sumber dr buku sy mau dong. Ini cocok buat bahan skripsian sy.

    ReplyDelete